BERDAMAI DENGAN KEMATIAN #day299
*by Dani Kaizen #danikaizen
.
Kematian adalah keniscayaan dalam hidup di dunia ini. Artinya kematian itu pasti akan selalu ada, selama masih ada kehidupan. Semua makhluk yang hidup, pada akhirnya pasti akan mengalami mati. Begitu pun juga yang namanya manusia, suatu hari nanti pasti akan mati meninggalkan dunia yang fana ini.
.
Betapapun takutnya kita kepada mati. Suatu hari nanti, mati itu pasti akan mengunjungi kita juga. Daripada kita setiap hari hidup dalam ketakutan akan kematian. Lebih baik kita berdamai dengan kematian. Yaitu menerima kematian itu sebagai siklus kehidupan yang memang harus terjadi setiap hari di dunia ini.
.
Daripada setiap hari pikiran kita selalu dihantui dengan pikiran buruk tentang kematian yang mengerikan dan menyeramkan. Lebih baik setiap hari kita gunakan sisa waktu hidup kita di dunia ini dengan berbuat kebaikan dan berbagi kebahagiaan kepada orang lain, terutama kepada keluarga kita tercinta.
.
Mumpung di hari ini kita masih diberikan kesempatan hidup oleh Tuhan yang maha hidup. Maka manfaatkanlah hidup kita ini dengan sebaik mungkin.
.
Ingatlah, kita itu tidak pernah tahu, kapan hidup kita akan berakhir/mati. Mungkin saja tahun depan, bulan depan, minggu depan, hari lusa depan, hari besok, atau bahkan nanti di hari ini, kita itu sudah tidak ada di dunia ini.
.
*Jadi, apa yang sudah kamu lakukan di hari ini? Kebaikan atau keburukan?
.
*Purbalingga, minggu 26 oktober 2025
Jam 12.03 - 12.27 wib.
.
#365harimenulisinspirasi
#harike299
#minggu26oktober2025
.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terimakasih sudah mampir di blog ini dan telah membaca artikel yang saya tulis diatas. Silahkan tinggalkan jejak kamu di kotak komentar, agar saya juga bisa mampir dan membaca tulisan di blog kamu. (untuk komentar dari blog kesehatan/penjual obat, maka saya anggap SPAM)
*Salam Blogger :-)