Rabu, 18 Januari 2017

Malas Menulis #Day18


Apakah hari ini kamu lagi malas menulis? Kalau iya, eh berarti sama dong dengan saya. Malas menulis memang terkadang hadir pada penulis(termasuk saya). Tenang saja, kalau kamu malas menulisnya cuma 1-2 hari saja. Maka itu wajar saja bagi seorang penulis. Tapi kalau kamu malas menulisnya sampai berminggu-minggu, bahkan berbulan-bulan. Itu sih bukannya malas menulis, tapi kamu sudah bosan menulis.



Ada banyak sebab seseorang mengalami yang namanya malas menulis. Biasanya sih karena lelah, mengantuk ataupun karena bosan setiap hari menulis. Menulis setiap hari tanpa henti memang butuh perjuangan yang luar biasa sekali. Pada awalnya memang kamu semangat menulisnya, namun biasanya pada pertengahan, lama-lama jadi malas menulis. Tandanya adalah kamu suka banget menunda-nunda menulis.



Karena hari ini saya lagi malas menulis, maka saya cukupkan dulu menulisnya sampai disini ya. Saran saya, jika di hari ini kamu lagi malas menulis, maka nikmati saja rasa malasnya. Malas menulis tidak usah dilawan, karena rasa malas itu manusiawi banget. Dan percayalah, semua penulis pasti pernah mengalaminya. :-)



*Selamat menulis dengan malas ......hahahahaha :V



Penulis : Dani Kaizen

Purbalingga, Rabu 18 Januari 2017, Jam 23.47 WIB 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih sudah mampir di blog ini dan telah membaca artikel yang saya tulis diatas. Silahkan tinggalkan jejak kamu di kotak komentar, agar saya juga bisa mampir dan membaca tulisan di blog kamu. (untuk komentar dari blog kesehatan/penjual obat, maka saya anggap SPAM)

*Salam Blogger :-)

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...