Berdasarkan pengalaman saya dalam hal tulis-menulis
selama ini, ternyata menulis itu sungguh suatu kegiatan yang menantang dan
menyenangkan. Yaitu menantang diri sendiri untuk mengatasi berbagai hambatan
dan kesulitan saat proses menulis. Dan menyenangkannya adalah kalau tulisan
kita itu banyak yang membaca dan banyak orang lain(pembaca) yang memperoleh
manfaat dari tulisan yang kita tulis. Apalagi kalau ada pembaca yang ter-inspirasi
dan ter-motivasi hidupnya oleh tulisan kita.
Menulis itu kelihatannya sangat mudah, tapi memang
benar kok, mudah diucapkan hehehe. Menulis memang mudah diucapkan, namun terkadang
sulit dipraktikkan. Buktinya masih banyak orang yang punya impian menjadi
seorang penulis, tapi sampai hari ini belum juga berani untuk MULAI praktik
menulis. Dan walaupun sekarang ada yang sudah berani mulai praktik menulis,
tapi mereka masih belum berani untuk “mempublikasikan” tulisannya ke banyak
orang lewat blog atau media sosial.
Menulis satu kali dalam satu minggu saja masih
banyak yang malas menulisnya. Apalagi kalau mereka disuruh “menulis setiap hari”
tanpa henti , pasti banyak alasan yang mereka ucapkan. Dari yang sok sibuk, gak
punya waktu, gak punya ide tulisan, badan sudah cape, banyak kegiatan, dan
berbagai macam alasan yang lainnya. Sebenarnya menulis setiap hari itu mudah
dilakukan, asal kamu punya kemauan (baca : niat yang kuat) dan juga DISIPLIN
menulisnya(baca : praktik menulis). Menulis setiap hari tak akan mungkin bisa
kamu kerjakan dan selesaikan, kalau kamu kebanyakan mikir dan suka menunda-nunda
untuk mulai menulis.
Karena kalau kamu kebanyakan mikir ini dan itu,
malah justru akan membuat kamu jadi gak mulai-mulai menulisnya. Begitupun juga
kalau kamu suka menunda-nunda menulis, itu justru akan membuat kamu semakin
malas menulisnya. Kalau hari ini ditunda terus menulisnya, maka saya yakin,
besoknya pasti kamu akan semakin malas untuk menulis.
Menulis itu gak usah kebanyakan teori, kalau
kebanyakan “teori menulis” malah kamu jadi gak berani untuk mulai menulis. Teori
menulis itu memang penting(yang secukupnya saja). agar kamu menulisnya lebih
mudah dan tidak ngawur. Tapi menurut saya , jauh lebh penting lagi dalam
menulis adalah kamu harus langsung PRAKTIK menulis terlebih dulu. Praktik
menulislah sekarang juga, menulis apa yang kamu pikirkan dan menulis apa yang kamu
rasakan saat ini.
*Ayo mulai praktik menulis, gak usah kebanyakan
mikir dan kebanyakan alasan....... Karena menulis itu akan menjadi sulit, kalau
kamu terus memikirkannya. Tapi percayalah, menulis akan menjadi mudah, kalau
kamu langsung praktik menulis sekarang juga!
Purbalingga, Sabtu 16 April 2016, Jam 20.06 WIB
*Sumber gambar => http://blogmedia.web.id/696/alasan-menulis/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terimakasih sudah mampir di blog ini dan telah membaca artikel yang saya tulis diatas. Silahkan tinggalkan jejak kamu di kotak komentar, agar saya juga bisa mampir dan membaca tulisan di blog kamu. (untuk komentar dari blog kesehatan/penjual obat, maka saya anggap SPAM)
*Salam Blogger :-)