Menunda-nunda memang terasa enak dan mudah
dilakukan. Tapi untuk jangka panjangnya , menunda-nunda hanya akan membuat kamu
menjadi seorang pemalas dan pecundang. Karena setiap kamu menunda-nunda untuk
melakukan sesuatu, maka kemalasan juga akan semakin kamu rasakan. Dan begitu
juga sebaliknya, semakin kamu malas melakukan sesuatu, maka kamu akan mencari
pembenaran diri untuk menunda-nunda pekerjaan tersebut.
Bahaya menunda-nunda melakukan sesuatu itu banyak sekali,
dan yang namanya bahaya itu pasti akan merugikan diri kamu sendiri. Memang sih
kelihatannya menunda-nunda itu biasa saja, semua orang juga pasti pernah
melakukannya. Tapi kalau menunda-nunda itu sudah menjadi hobi(baca : kesukaan)
kamu, maka menunda-nunda akan membuat hidup kamu kacau dan berantakan.
Terutama sekali yaitu menunda-nunda untuk berbuat
kebaikan, menunda-nunda menyelesaikan suatu pekerjaan, dan menunda-nunda untuk
bertaubat kepada Tuhan. *termasuk juga menunda-nunda untuk mulai praktik
menulis.....
Hari ini saya akan share/bagikan 3 bahaya kalau kamu
suka menunda-nunda melakukan sesuatu. Apa 3 bahaya tersebut? Yuk kita bahas
satu persatu...cekidoootttt......
3 Bahaya Kalau Kamu Suka Menunda-Nunda
#1. Kamu Akan Menjadi Seorang Pemalas
Orang-orang yang suka banget menunda-nunda melakukan
sesuatu, maka dia lama kelamaan akan menjadi seorang pemalas yang akut(baca :
parah). Apapun pekerjaan yang seharusnya bisa kamu kerjakan di hari ini, maka kamu
akan menundanya di hari besok. Ada saja alasan yang kamu ucapkan untuk menutupi
kemalasanmu dalam bertindak/melakukan sesuatu. Semakin kamu menunda-nunda untuk
menyelesaikan pekerjaan di hari ini, maka besoknya pasti kamu akan semakin malas
untuk mengerjakannya.
#2. Kamu Akan Menjadi Seorang Yang Gagal
Setelah kamu menjadi seorang pemalas, karena
seringnya kamu menunda-nunda melakukan sesuatu. Maka sudah pasti kamu akan “gagal”
menyelesaikan pekerjaan tersebut. Kegagalan kamu menyelesaikan pekerjaanmu
adalah karena kesalahan dirimu sendiri. Kesalahan yang sering tidak kamu sadari
selama ini, yaitu suka banget menunda-nunda untuk mulai melakukan sesuatu dan
juga menyelesaikannya pada saat itu juga.
#3. Kamu Akan Menjadi Seorang Yang Kalah/Pecundang
Seorang pecundang(baca : orang yang kalah), biasanya
adalah karena dia malas belajar dan malas latihan. Belajar hanya sekedarnya
saja dan latihan hanya semaunya saja. Orang yang kalah itu gampang sekali putus
asa dan mudah untuk menyerah jika ada sedikit saja “kesulitan” di dalam
hidupnya. Orang yang kalah juga suka menunda-nunda untuk introspeksi diri dan
memperbaiki dirinya sendiri. Maka nya kamu itu sebaiknya rajin belajar dan
tekun latihan, agar kamu jadi seorang pemenang/juara.
*Sebenarnya ada lagi bahaya kalau kamu suka
menunda-nunda melakukan sesuatu, yaitu kamu jadi stres, kepala kamu jadi
pusing, pekerjaan kamu jadi terbengkalai alias tak selesai-selesai dll.
**Apa yang bisa kamu selesaikan di hari ini, maka
selesaikanlah sekarang juga. Semakin
kamu menunda-nunda menyelesaikan pekerjaan tersebut, maka besoknya pasti
kamu akan semakin malas untuk mengerjakannya.
Purbalingga, Selasa 19 April 2016, Jam 23.36 WIB
*Sumber gambar => https://kepegawaiandinkes.wordpress.com/2015/10/10/sekilas-info-perihal-menginput-e-pupns/motivasi/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terimakasih sudah mampir di blog ini dan telah membaca artikel yang saya tulis diatas. Silahkan tinggalkan jejak kamu di kotak komentar, agar saya juga bisa mampir dan membaca tulisan di blog kamu. (untuk komentar dari blog kesehatan/penjual obat, maka saya anggap SPAM)
*Salam Blogger :-)