Minggu, 05 Februari 2017

3 Ketakutan Yang Sering Dialami Oleh Penulis Pemula (Hari ke 5- #30DWCJilid4) #Day36


Jika kamu baru mulai belajar menulis (baca : penulis pemula), pasti akan ada ketakutan-ketakutan yang sering hadir di dalam hatimu. Ketakutan-ketakutan ini biasanya adalah karena kamu kebanyakan mikir dan kebanyakan alasan, yang sebenarnya hanya untuk menutupi kemalasanmu menulis. Mikir ini dan itu, yang akhirnya malah membuat kamu gak berani untuk mulai praktik menulis. Alasan ini dan itu, yang akhirnya cuma membuat kamu gagal jadi seorang penulis. 



Ketakutan-ketakutan apa saja sih, yang sering hadir dalam hati penulis pemula? Sebenarnya ada banyak, tapi untuk hari ini, saya akan share/bagikan 3 ketakutan yang sering dialami oleh penulis pemula.



3 Ketakutan Yang Sering Dialami Oleh Penulis Pemula :



#1. Takut Tulisannya Jelek

“Maaf, saya gak berani menulis, tulisan saya jelek.” Kalau kamu masih suka berpikir bahwa tulisan kamu itu jelek, maka sampai kapanpun juga kamu akan sulit untuk menjadi seorang penulis. *Ingatlah, yang namanya belajar menulis, ya pertama kali pasti tulisannya jelek dan gak enak dibaca. Tapi seiring proses belajar menulismu, maka lama-kelamaan pastinya tulisanmu akan semakin bagus dan enak dibaca. Itu juga hanya akan terjadi, jika kamu rajin belajar, mulai praktik menulis dan menulis setiap hari.



#2. Takut Tulisannya Tidak Ada Yang Membaca

“Saya sudah mulai menulis, tapi saya takut gak ada yang membaca tulisan saya.”  Dalam belajar menulis, tak perlulah takut gak ada yang  membaca tulisanmu. Karena semakin kamu rajin membaca buku dan praktik menulis setiap hari, maka otomatis tulisanmu nantinya juga akan banyak yang membaca. *Ingatlah, setiap tulisan itu sudah ada “jodohnya” masing-masing, artinya adalah bahwa setiap tulisan yang kamu tulis itu pasti ada pembacanya juga.



#3. Takut Tulisannya Ada Yang Mengkritik 

Kamu sudah berani mulai praktik menulis, sudah rajin menulis setiap hari, tapi kamu masih gak berani mempublikasikan/men-share/membagikan tulisanmu kebanyak orang. Itu karena kamu ketakutan tulisanmu nanti akan banyak orang yang mengkritik. Padahal kritikan itu penting, agar kamu terus semangat belajar menulis dan tulisanmu menjadi semakin baik. *ingatlah, kritikan itu bukan untuk ditakuti, tapi jadikanlah sebagai “pembelajaran berharga” kamu dalam proses belajar menulis.



*Selamat menulis........Salam #VirusMenulis



Penulis : Dani Kaizen

Purbalingga, Minggu 05 Februari 2017, Jam 21.44 WIB 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih sudah mampir di blog ini dan telah membaca artikel yang saya tulis diatas. Silahkan tinggalkan jejak kamu di kotak komentar, agar saya juga bisa mampir dan membaca tulisan di blog kamu. (untuk komentar dari blog kesehatan/penjual obat, maka saya anggap SPAM)

*Salam Blogger :-)

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...